Selasa, 15 Maret 2011

MENGENAL WEB


Pada awalnya saya hanya mengetahui beberapa web saja di internet, misalnya seperti google, yahoo, friendster, dan lain-lain. Namun sekarang saya makin banyak mengetahui situs-situs web lainnya. Misalnya web jejaring sosial seperti facebook, friendster, twitter, yahoo koprol, dan masih banyak lagi. Dimana situs-situs tersebut bisa berinteraksi secara mobile, yang artinya kita bisa mengakses melalui handphone, jadi tidak perlu melalui komputer.

Sekarang ini, saya mulai belajar membuat web sederhana dengan menggunakan JOOMLA.  Pada awalnya saya tidak mengerti bagaimana cara membuatnya. Namun dengan berpedoman buku, tutorial dari internet, dan info dari teman, sedikit-sedikit saya mulai mengerti.
Trus apa aja sihh software yang dibutuhkan ??  
pertama kita harus menginstal XAMPP yang sudah memuat PHP dan mySQL serta Apache yang menjadikannya berfungsi sebagai Web Server, dan yang kedua adalah software Joomla! 


Ada gak manfaat yang kita jika memiliki atau membuat website ??
Tentu saja ada, jika kita mempunyai blog/ web sendiri, kita bisa menuangkan ide-ide kita seperti dalam bentuk tulisan, puisi, cerpen, informasi dan lain-lain. Ide-ide kita yang di sampaikan tidak hanya bisa bermanfaat bagi diri sendiri namun juga bagi orang lain. Selain website juga sama halnya seperti TV atau koran yang bisa dilihat oleh publik. Jadi kita bisa juga memasang iklan di website, kita bisa mempromosikan produk atau sering disebut juga dengan toko online

Senin, 14 Maret 2011

SEO


 
GOOGLE  PAGERANK

PageRank adalah sebuah algoritma yang telah dipatenkan yang berfungsi menentukan situs web mana yang lebih penting/populer. PageRank merupakan salah satu fitur utama mesi pencari google dan diciptakan oleh pendirinya, Larry page dan Sergey Brin yang merupakan mahasiswa Ph.D. Universitas Stanford.

Cara kerja
Sebuah situs akan semakin populer jika semakin banyak situs lain yang meletakkan link yang mengarah ke situsnya, dengan asumsi isi/content situs tersebut lebih berguna dari isi/content situs lain. PageRank dihitung dengan skala 1-10.
Contoh: Sebuah situs yang mempunyai Pagerank 9 akan di urutkan lebih dahulu dalam list pencarian Google daripada situs yang mempunyai Pagerank 8 dan kemudian seterusnya yang lebih kecil.

Konsep

Banyak cara digunakan search engine dalam menentukan kualitas/rangking sebuah halaman web, mulai dari penggunaan META Tags, isi dokumen, penekanan pada content dan masih banyak teknik lain atau gabungan teknik yang mungkin digunakan. Link popularity, sebuah teknologi yang dikembangkan untuk memperbaiki kekurangan dari teknologi lain (Meta Keywords, Meta Description) yang bisa dicurangi dengan halaman yang khusus di desain untuk search engine atau biasa disebut doorway pages. Dengan algoritma ‘PageRank’ ini, dalam setiap halaman akan diperhitungkan inbound link (link masuk) dan outbound link (link keuar) dari setiap halaman web.
PageRank, memiliki konsep dasar yang sama dengan link popularity, tetapi tidak hanya memperhitungkan “jumlah” inbound dan outbound link. Pendekatan yang digunakan adalah sebuah halaman akan diangap penting jika halaman lain memiliki link ke halaman tersebut. Sebuah halaman juga akan menjadi semakin penting jika halaman lain yang memiliki rangking (pagerank) tinggi mengacu ke halaman tersebut.
Dengan pendekatan yang digunakan PageRank, proses terjadi secara rekursif dimana sebuah rangking akan ditentukan oleh rangking dari halaman web yang rangkingnya ditentukan oleh rangking halaman web lain yang memiliki link ke halaman tersebut. Proses ini berarti suatu proses yang berulang (rekursif). Di dunia maya, ada jutaan bahkan milyaran halaman web. Oleh karena itu sebuah rangking halaman web ditentukan dari struktur link dari keseluruhan halaman web yang ada di dunia maya. Sebuah proses yang sangat besar dan komplek.

sumber :


Identifikasi High Traffic Website dengan Alexa

Salah satu cara mengetahui website apa yang high traffic (ramai pengunjung) adalah dengan alat bantu Alexa[dot]com. Dengan Alexa kita dapat memperoleh informasi mengenai website mana saja yang paling banyak dikunjungi.



Kita dapat menentukan idetifikasi sesuai dengan informasi yang kita butuhkan. Misalnya untuk mengetahui High Traffic Website di Indonesia, maka kita masuk ke pilihan Top Site by Country dan pilih negaranya Indonesia.
Data-data statistik high traffic website yang kita peroleh dari alexa merupakan informasi penting untuk menentukan langkah-langkah promosi. Dalam hal ini, promosi blog.

Untuk mengetahui website yang ngetop berdasarkan traffic langsung saja masuk ke http://www.alexa.com/topsites 



Sumber :
http://abulamedia.com/2010/01/16/identifikasi-high-traffic-website-dengan-alexa/